Quantcast
Channel: WIRO NyöbaMôtö
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Takut Berharap, Tapi Ternyata Honda CB150R versi Terbaru Memang Gagah Maksimal

$
0
0

Rupa anyar Honda CB150R Streetfire ver. 2

Rupa anyar Honda CB150R Streetfire ver. 2


Nyobamoto.com – Bro Sis …
Sebenarnya secara pribadi saya mulai geregetan selain penasaran dengan dua produk terbaru yang akan launching Agustus 2015 ini. Yups…dikabarkan ATPM raksasa di roda dua Indonesia ini akan merilis dua jagoan yang sejatinya sudah banyak ditunggu oleh banyak konsumennya. Satu adalah facelift dari Honda CB150R Streetfire yang disebut dengan major change karena memang hampir merubah semua detail standar dari yang lama ke model yang baru. Tidak hanya itu saja, AHM juga menyajikan motor yang saat ini juga digandrungi oleh anak muda yang tidak hanya ber-kelompok pada sebutan anak cowok, tapi anak cewek juga ternyata dengan motor yang ringan tapi punya performa lumayan joss dan biasa disebut dengan ayago.

Tampak samping, shroud baru All New CB150R

Tampak samping, shroud baru All New CB150R


Bahkan kali ini tidak hanya printilan yang dijadikan spyshot, atau renderan dari beberapa master photoshop. Yang berikut ini justru adalah penampakan visual asli motor yang akan rilis tanggal 5 Agustus 2015 besok. Tidak hanya sekedar gambar asal pakai smartphone atau ponsel…justru terlihat bahwa ini adalah foto serius yang sangat lengkap dari sebuah produk yang siap rilis. Terlihat bahwa Honda CB150R Streetfire baru bahkan tampil lengkap dengan atribut atau striping layaknya motor siap rilis. Memang secara grafis atau striping masih mengingatkan produk sebelumnya, tapi tampilan secara visual sudah terlihat lebih macho.
Tampilan tail lamp juga sangat berbeda dibanding versi sebelumnya

Tampilan tail lamp juga sangat berbeda dibanding versi sebelumnya


Itu yang dapat kita saksikan dari beberapa foto yang kebetulan saya comot dari blognya kang Iwanbanaran ini. Selain tampilan rupa depan, belakang, samping serta ban yang jauh lebih gambot, yang paling memancing rasa penasaran adalah tampilan panel speedometer yang full digital. Jelas akan menambah poin lebih.
Hemmm…tambah ngiler ini…haruskah saya kembali kepincut dengan motor kopling manual ini lagi…yang memang punya tampang mantap dan jelas memikat hati.
image

Katanya sih ini jaketnya :D

Apalagi ternyata dalam rilis nanti terlihat akan disertakan jaket yang juga sangat keren untuk motor ini. Dari grup whatsapp terlihat bahwa jaketnya sangat keren menemani produk yang akan rilis ini :)
Bisa-bisa makin luluh ini hati…moga tetep tidak goyah imannya :(

Pict : from Iwanbanaran.com
Artikel Terkait


Filed under: AHM, Launching Tagged: all new CB150r digital, all new honda streetfire, honda all new cb150r, kompetitor vixion, motor baru honda indonesia, new streetfire, panel speedometer cb150 full digital, produk rival new vixion

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Trending Articles