Quantcast
Channel: WIRO NyöbaMôtö
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Sarapan Bubur Ayam di Jl. Panarukan Kepanjen Malang

$
0
0
image

Beberapa menu buburnya

Nyobamoto.com – Bro Sis …
Untuk saya pribadi, sarapan pagi adalah nyaris wajib. Dan hampir setiap berangkat aktifitas apapun menyempatkan sarapan. Kerja, main, atau bermalas-malasan saat libur kerja tetaplah perlu sarapan. Dahulu kala pada tahun 90 awal sampai 2004 memang sempat sarapan pagi itu nyobamoto sering gak sarapan. Jam sarapan malah sekitar pukul 11-12 siang. Tapi semenjak tahun 2004 pertengahan, makan pagi atau sarapan menjadi semacam wajib. Ini berkat nasehat ayah yang bilang bahwa makan pagi itu sangat penting, karena tidak hanya isi perut… melainkan kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan tubuh atau organ-organnya sangat penting terasupi. Dan pagi ini seperti biasa usai sarapan saya berangkat kerja. Ternyata ada tugas mendadak untuk berangkat ke salah satu instansi di Kepanjen sana. Disinilah dua orang rekan yang belum sarapan menawarkan untuk sarapan dan saya bilang tidak karena sudah sarapan di rumah.

image

Rombong kaki lima

Ternyata perjalanan 35 kilometer tadi malah melupakan mampir sarapan, dan sepakat untuk beli Bubur Ayam di sekitar Jl. Penarukan Kepanjen. Dari sudah sarapan dan tidak ingin makan, teman-teman meyakinkan bahwa Bubur Ayam disini enak…hingga saya dipaksa untuk ikut merasakan BurYam tersebut. Kami memesan 3 porsi sambil menunggu di tempat kurai dan bangku-bangku yang tersedia. Rasa penasaran akan “iklan” teman tadi semakin menggebu manakala melihat bahwa memang cukup ramai yang datang memesan bubur ayam tersebut.

image

Tidak berapa lama bubur ayam ini akhirnya tersaji. Dari penampilannya memang cukup mengundang. Selain sajian pokok berupa bubur dan ayam, disertakan pula kedelai goreng, cakue dan krupuk. Sementara kuahnya memang bikin makin sedap sajian. Karena pernah dahulu beli bubur ayam justru kuahnya asli punya soto, sehingga rasa kurang pas. Yang ini benar-benar beda dan pantas dua orang teman merekomendasikan disini. Satu Porsi atau satu mangkok berharga Rp. 7.500,- dan bila tambah lauk yang disediakan adalah Rp. 3.000,- berupa sate telor puyuh atau sate usus.

image

Belum lagi saat nyobamoto menambahkan sambal dan sedikit kecap… heemmm rasanya benar-benar cocok dilidah saya. Meski teman-teman sudah memberi warning bahwasanya sambalnya rodok ekstrim saya mencoba mengurangi saja. Bukan menghilangkan sama sekali.

Sekali lagi untuk yang butuh sarapan pagi cepat dan relatif murah bubur ayam di depan Kantor MWC NU Kepanjen ini cukup pantas dinikmati. Dan sejak pagi sudah ready dengan 3 menu andalan tersebut, yaitu :
– Bubur Ayam
– Bubur Kacang Ijo
– Bubur Ketan Ireng (hitam)

Monggo untuk brosis yang sempat melintasi Kepanjen Kabupaten Malang.

Pict : dok pribadi
Artikel Terkait


Filed under: Blogger, Kuliner, Nyobamoto, Traveling Tagged: bubur ayam enak, bubur ayam super, bubur ayam yummy, buryam enak, buryam mantap, kuliner buryam, kuliner di kepanjen malang, kuliner di malang, Kuliner Malang

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Trending Articles