Nyobamoto.com – Bro Sis …
Mendapatkan uang secara halal banyak caranya. Dengan bekerja bersungguh-sungguh meski berat dan menguras banyak tenaga serta keringat adalah halal, apabila dilakukan dengan benar dan cara yang juga halal. Dan mencari pendapatan halal ini banyak dari berbagai profesi atau pekerjaan. Ada yang memilih menjadi pegawai kantoran, ada yang memilih menjadi pegawai pabrik, ada yang menjadi guru dan sebagainya termasuk atlit. Semua menghasilkan dengan berbagai macam resiko pekerjaan masing-masing. Dan yang menjadi pembahasan kita kali ini adalah bayaran dari pebalap-pebalap motoGP yang biasanya kita lihat di layar televisi kita yang kadang juga mengalami kecelakaan atau accident di lintasan balap. Kadang demi balapan dan menyuguhkan tontonan yang menarik mereka melakukan aksi yang asli sangat berbahaya, meskipun didukung oleh perangkat safety yang sangat hebat. Nah…itulah yang mungkin menjadikan mereka dibayar mahal untuk aksi balapan mereka. Dan kali ini, nyobamoto akan membahas tentang 5 pebalap di motoGP dengan gaji termahal. Siapa saja ? Silakan simak ulasan dibawah brosis :)
1. Valentino Rossi
Semua pasti paham akan hal ini. Rossi adalah pebalap terlawas tentunya menjadi pebalap dengan pendapatan tertinggi secara total. Bayaran Rossi untuk tahun ini sebesar 10 juta dollar yang berarti sama dengan 134 milyar rupiah. Tapi jangan lupa, Rossi adalah Icon yang sangat terkenal. Dari semua sponsor atau iklan dan pernak-pernik lainnya Rossi mendapat 8-10 juta dollar atau (107-134 miliar rupiah). Nah loo…begitu besar bukan pendapatan The Doctor. Tapi itu adalah tahun ini saja, yang sejatinya pendapatan totalnya untuk old man ini sudah mulai menurun. FYI, pendapatan The Doctor pernah mencapai puncaknya justru pada 2007 dimana dia menerima 35 juta dollar atau setara dengan 471 miliar rupiah. Naaannnhhh… bagaimana tuh mbayangin duit setahun hampir setengah trilyun. WOW …
2. Marc Marquez
Pebalap termuda pemegang Juara Dunia motoGP 2 kali dan banyak mencatatkan rekor-rekor baru ini adalah pemegang bayaran tertinggi untuk pebalap berusia 22 tahun yang pernah ada. Sehingga Marc Marquez yang baru bergabung di motoGP 3 tahun sudah mempunyai gaji yang sangat fantastis. Untuk tahun 2015 ini saja Marquez menerima gaji sebesar 10 juta dollar atau setara dengan 134 milyar rupiah. Gaji ini hanya dari balapan yang membut namanya cukup menjadi angker di lintasan motoGP. Sementara dari sponsor atau iklan Marquez menerima 2 juta dollar atau sama dengan 26 milyar rupiah.
3. Jorge Lorenzo
Pebalap Movistar Yamaha yang tahun ini meraih juara dunia ternyata mendapatkan bayaran sebesar 6,5 juta dollar atau sama dengan 87 milyar rupiah. Hal ini membuktikan bahwasanya meski juara dunia, belum tentu doi menjadi jawara juga dalam masalah gaji atau bayaran. Namun demikian pendapatan Lorenzo tidak terbatas hanya pada gaji resmi diatas. Dia juga memperoleh tambahan cukup lumayan dari beberapa sponsor yang bila ditotal sejumlah 1 juta dollar atau setara dengan 13 milyar. Tinggal nambah saja pendapatan doi berapa :)
4. Dani Pedrosa
Little Spaniard ini seperti sebelum-sebelumnya memang masuk dalam kategori alien. Hanya saja yang kurang dari sosok ini adalah “apes”nya yang sejak bergabung di kelas motoGP belum pernah menikmati juara dunia sekalipun. Namun demikian HRC masih mempercayakan salah satu seat Honda RC213V kepadanya. Kontraknya di Tim Repsol Honda akan berakhir sampai 2016 dan pada tahun ini Dani Pedrosa mendapatkan bayaran sebesar 2,5 juta dollar. Sangat banyak, meski sayangnya nilai ini turun dari tahun 2014 yang mencapai 4 juta dollar.
5. Andrea Dovisiozo
Pebalap asal Italia ini sempat berganti-ganti tim sebelum akhirnya berlabuh di Ducati Corse. Tim merah Italia mempercayakan kepada Andrea Dovisiozo selain kepada Andrea Iannone saat ditinggalkan Valentino Rossi pada 2013 yang gagal meraih kemenangan dengan Ducati. Dovisiozo berhasil membawa angin segar bersama Iannone bagi tim Ducati. Karena progress mereka yang lumayan dana sesekali berhasil merecoki pebalap didepan yang biasanya diperebutkan oleh Duo Honda dan Duo Yamaha. Andrea Dovisiozo mendapatkan kontrak 2015 (dan 2014) dengan bayaran sebesar 1 juta dollar yang setara dengan 13 milyar rupiah.
Nah, adakah brosis yang pingin bayaran atau gaji segitu dalam satu tahun saja ?
Monggo brosis…daftar jadi pebalap motoGP :D Dan kalau sudah jadi jangan lupa traktir-traktir saya :mrgreen:
Pict : from Google
Artikel Terkait
- Marc Marquez Ingin Membalap Bersama Casey Stoner
- Bang Ipul IWB : Blogger Yang Semakin Ngetop
- Catatan Kemenangan Bersejarah GP500 dan motoGP Tahun 1949 sampai 2014
- Selain Rekor, “Gelar” Marc Marquez Bertambah. Setelah Baby Alien Sekarang…
- Tak Kapok, Marc Marquez Tarung Lagi Dengan The Doctor Di Ranch Milik Rossi
- Free Practice Misano Tidak Menggambarkan Pabrikan Yang Sesungguhnya
- Rekor Marc Marquez di Silverstone 2014 Tidak akan Terpecahkan, Setidaknya Lima Tahun Kedepan
- Marc Marquez Teruskan Tren Positif di Sirkuit Silverstone Inggris
- Ditinggalkan Bridgestone, Honda motoGP Belum Tentu Dominan Seperti Saat Ini
- Gila Benerrr…Rekor Miring 68º Dari Marc Marquez BroSSS…
Filed under: motoGP Tagged: daftar gaji pebalap motogp, gaji dani pedrosa, gaji lorenzo, gaji lorenzo di motogp, gaji marc marquez, gaji marquez di motogp, gaji pebalap, gaji pebalap motogp, gaji pebalap motogp 2015, gaji pedrosa di motogp, gaji rider motogp, gaji rossi, gaji termahal pebalap motogp, gaji valentino rossi