Quantcast
Channel: WIRO NyöbaMôtö
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

HDC (Honda Dream Cup) Sebagai Pengganti HRC untuk Musim 2016 ?

$
0
0

Logo HRC Honda Racing Championship

Logo HRC
Honda Racing Championship


Nyobamoto.com – Bro Sis …
Gelaran balap satu merk yang biasa kita kenal dengan one make race untuk merk Honda…kita kenal selama ini dengan nama HRC atau Honda Racing Championship. Sudah beberapa tahun label ini melekat dan menjadi barometer tersendiri untuk pembibitan serta jenjang bagi pebalap yang akan dinaikkan kastanya oleh penyelenggara utama yaitu PT. AHM bersama jaringannya di daerah. Tapi untuk tahun 2016 ini sepertinya label tersebut akan berganti dengan nama yang lain.

HRC Seri-7 di Malang tahun 2015

HRC Seri-7 di Malang tahun 2015


Bisa jadi nama ini juga ter-influence dari gelaran level atasnya yaitu Asia Dream Cup. Dan untuk level Indonesia, PT. AHM merubah HRC (Honda Racing Championship) menjadi HDC atau Honda Dream Cup. Ini memang belum resmi terpublikasi karena memang tahun ini belum terselenggara. Namun sejatinya bulan depan atau maret iven ini sudah akan berjalan. Sebagaimana biasanya, selain untuk penjenjangan dan mencari bibit-bibit muda plus berkiprahnya siswa-siswa dari HRS atau Honda Racing School…maka HDC (Honda Dream Cup) juga dapat dipastikan akan digelar di beberapa tempat atau propinsi.
HRC – Kelas Sport
Sport_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_72 Sport_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_116 Sport_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_35 Sport_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_69 Sport_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_66
HRC – Kelas Cup / Bebek
Bebek_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_85 Bebek_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_80 Bebek_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_77
HRC – Kelas Matic
Matic_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_62 Matic_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_64 Matic_HRC Seri 7 Kanjuruhan Malang_65
Sejauh ini jadwal yang 8 seri itu selalu bergilir dari kota kekota. Untuk Kota Malang sendiri pada tahun lalu menjadi tempat penyelenggaraan seri ke-7. Dan untuk tahun 2016 ini schedule yang masuk kota Malang menjadi seri pembuka untuk pelaksanaan HDC (Honda Dream Cup) atau dahulu kita kenal dengan HRC (Honda Racing Championship).
Hemm…akan berdengung suara knalpot-knalpot gahar dari motor-motor kencang di seri kali ini. Moga saja nggak hujan, biar bisa maksimal penyelenggaraan kali ini, apalagi bukan hanya sekedar balap yang disajikan AHM dan Main Dealer setempat. Biasanya main stage ditampilkan musik dengan penampil artis ibukota dan lokal. Booth spare parts, arena ketangkasan (test ride dan ghymkhana), display product Honda, ohc, dan beberapa sponsor iven.

Nah…tentunya secara iven nyobamoto masih percaya bahwa sebagian besar kegiatan relatif sama secara kemasan. Tapi entah dengan nama baru HDC (Honda Dream Cup) apakah juga membuat perubahan signifikan ? Kita tunggu bersama :)

Pict : Dok pribadi nyobamoto dan logo from Google
Artikel Terkait


Filed under: AHM, HDC (Honda Dream Cup), Honda Racing, HRC (Honda Racing Championship) Tagged: hdc gantikan hrc, hdc seri pembuka di malang, honda dream cup, Honda Racing Championship, hrc berganti nama, malang seri pertama hdc, OMR, omr honda, one make race

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Trending Articles