Nyobamoto.com – Bro Sis …
Senin lusa tanggal 25 Juli 2016 menurut kabar santer yang berhembus kencang gacoan baru dari Honda di kelas Light Weight Sport dengan produk yang dikenal dengan nama New CBR250RR akan diperkenalkan secara resmi. Bukan sekedar versi prototype seperti sebelumnya, justru ini adalah versi produksi masal yang tidak hanya untuk pasar negara tertentu. Melainkan ini adalah produk global yang akan diperkenalkan secara serentak di Asia, Amerika dan Eropa. Nah lohhh… Seru ini brosis…
Perlu sampean ketahui bahwa New CBR250RR yang twin silinder ini adalah pengganti motor CBR250R single cylinder yang telah hadir sebelumnya. Dan sangat bersyukur bahwa untuk peluncuran twin cylinder ini Indonesia dalam hal ini PT. AHM selaku pemegang merk Honda roda dua dipercaya untuk merilis produk ini. Tidak hanya monopoli negara-negara luar justru Indonesia mewakili Asia dan menyisihkan yang lain. Ini tentu cukup membanggakan, karena semua mata dunia otomotif akan tertuju kepada Indonesia selaku tempat rilisnya produk global yang sangat ditunggu ini.
Selain Asia, tentu saja motor ini juga dirilis di Amerika dan juga Eropa. Karena produk global ini memang untuk bersaing melawan kompetitor dikelasnya. Apalagi New CBR250RR ini selain twin cylinder juga menggunakan USD, ABS, head lamp LED dan berteknologi ride-by-wire. dan power di kisaran 37 – 40 PS. Nahh… jelas saja semua mata media otomotif pun juga blogger oto akan tertuju matanya pada motor ini. Apalagi bandrol harga adalah yang sangat krusial sebagai calon produk penantang untuk kompetitor yang sudah hadir terlebih dahulu. Kita tunggu brosis kabar hari Senin😀
Pict : from Google
Artikel Terkait
- Kabarnya New CBR250RR Di Launching Serentak di Asia, Amerika dan Eropa ?
- Honda CBR250RR : Ride By Wiro…eehh Ride By Wire ?? No Comment
- Yamaha Asean Cup Race Sarana Uji Coba Yamaha Untuk Jajal YZF R25
- RC213V Sudah Digeber, Wheelie dan Burn Out di Sentul. Mungkinkah Desember M1 juga Didatangkan Pula?
- Dominasi Produk AHM Sudah Sampai 65% di Bulan September 2014
- Special : Uji Tiga Varian Berbeda Saat Fun Touring Blogger Jatimotoblog
- JatimOtoBlog Turing Dengan New CBR150R Sidoarjo Papuma
- Launching CBR150R Dual Keen Eyes Di Sejumlah Tempat Jatim BroSis
- Ketika Yamaha Indonesia Lupa Daratan, Siap-siap Saja di Libas oleh Lawan
- Indoprix Kelas 150cc, Satria FU Jelas Mendominasi
Filed under: AHM, Launching, MPM Tagged: cbr250, cbr250rr, launching cbr 250rr, launching honda cbr250rr, new cbr, new cbr250rr, new light weight sport, new sport twin cylinder