Start dimulai dari balapan yang sangat panas di Laguna Seca dengan awalan Joe Satriani yang menari-kan jemarinya diatas gitar. Start panas langsung terlihat begitu Bradl memimpin diikuti Rossi, Marquez. Sejauh 3 lap lebih Bradl memimpin dan tak tersentuh sama sekali. Sebuah torehan mantabb dari pembalap satelit Honda ini.
Lap ke 4 ditikungan legenda Marquez overtake Rossi, yang langsung mengingatkan kita kejadian Rossi overtake Casey Stoner di tempat yang sama. Dengan posisi itu Marquez yang punya style balap agak aneh itu mulai mengejar Bradl yang di trek lurus justru terlihat mampu meninggalkan motor spek pabrikan.
Posisi 3 masih Rossi, ke 4 ada Bautista, ke 5 ada Lorenzo dan ke 6 ada Pedrosa. Beberapa lap berlalu tanpa perubahan. 2 pembalap sakit ini tetap berusaha tampil maksimal saat pain killer masih bekerja. Tapi Pedrosa terlihat sebagaimana tahun lalu, motornya lebih punya power di Laguna Seca, maka akhirnya lap ke 12 Pedrosa berhasil overtake.
Di depan Marquez terus memperpendek gap dengan Bradl. Gap yang tadi jauh bisa dipangkas oleh Marquez. Duo Honda beda tim ini masih terus meninggalkan yang lain. Sementara Bautista juga nguber2 Rossi, Pedrosa sendirian sementara Lirenzo diuber-uber Crutchlow.
Lap 18 dari sebelah kiri Marquez berhasil overtake Bradl. Sampai lap ini di 6 teratas ada 4 motor Honda dan 2 motor Yamaha. Sedangkan Ducati terpaksa balapan beriringan disini Marquez semakin didepan memperlebar jarak dengan motor satelit tunggangan Bradl. Di lap 24 melalui replay terlihat duo Ducati justru mau bersenggolan saat Dovisiozo mau ambil posisi Hayden. Hadeuuhhh…kalo ndlosor kan eman tuh.
Lap 27 Marquez sudah overtake pembalap2 CRT. Lap 29 Rossi bener2 didekati oleh Bautista. Sungguh posisi tidak nyaman untuk Rossi. Karena sampai lap ini dialah harapan Yamaha untuk tampil di podium, sementara posisi 1-2 sudah dicengkeram oleh pembalap moto2 !!!
Akhirnya finish seperti saat balapan :
1. Marc Marquez
2. Stefan Bradl
3. Valentino Rossi
4. Alvaro Bautista
5. Dani Pedrosa
6. Jorge Lorenzo
Selamat untuk pemenang dan 6 besar.
Sent from WiroDroid for WordPress
Filed under: motoGP Tagged: America, Laguna Seca, Marc Marquez, Stefan Bradl, US