Nyobamoto.com – Bro Sis …
Namanya pembalap, maka kegemarannya ya main balapan. Entah dalam hal apapun pasti kegemarannya segala sesuatu yang berbau balap. Kalau Valentino Rossi bermain di Rally Monza, kemudian Jorge Lorenzo juga bermain mobil Formula, maka juara dunia motoGP 2016 juga tak beda. Kali ini doi bermain dan bersaing diajang Dirt Track dengan label Superprestigio 2016. Dimana tidak hanya dia saja yang bermain, tetapi beberapa pebalap motoGP lain dan juga kampiun balap flat track. Hasilnya ??
Cukup fantastis brosis…
Marc Marquez punya spirit tinggi dalam balapan dirt track kali ini, dimana dia bisa tampil dominan sejak lepas dari garis start dan langsung memimpin sejak tikungan kedua. Dengan menunggang motor Hondanya dia berhasil memimpin balapan ini dengan hasil finish 0,7 detik dibanding pebalap lain. Dimana balapan kali ini diikuti oleh Toni Elias yang juga mantan pebalap motoGP serta jagoan flat track dari Amerika yaitu Brad Baker.
Istimewanya Marc Marquez berusaha mengalahkan Brad Baker yang telah berlatih khusus untuk bermain dalam iven ini. Bahkan Brad Baker sebelumnya telah berlatih di VR46 MotoRanch milik Valentino Rossi di Tavullia, Italia dan gosipnya mendapat pesan dari Rossi untuk mengalahkan Marquez serta berhasil menjadi juara di Superprestigio ini. Namun sayang Brad gagal disana dan hanya menempati posisi ketiga setelah Marc Marquez dan Toni Elias.
Nah…ternyata diluar balapan motoGP, pebalap-pebalap ini juga masih mengadu adrenalin di sirkuit dan track yang berbeda. Top dah Marquez… juara lagi doi…
Pict : from Google
Email : maswiro@nyobamoto.com
Facebook : Wiro S.Poerwoko
Twitter : @WiroSP
Instagram : maswiro
BBM : 5BA5E67B
WhatsApp : +6281333498899
Filed under: HONDA, Uncategorized Tagged: dirt track di barcelona spanyol, juara dirt track marc marquez, Marc Marquez, marquez juara superprestigio, marquez kalahkan brad baker, superprestigio, superprestigio 2016