Nyobamoto.com-MasBro dan Mbaksis…
Semenjak sore kemarin walaupun saya nggak sempat nge-blog karena kesibukan kantor dan juga ada job dadakan, tapi memantau motoGP adalah hal wajib. Kalau kemarin melalui dua artikel dan saya membalas komentar semua via hp, karena memang posisi mobile, maka pagi ini saya sudah bisa pegang lepi lagi. Alhamdulillah…
Yang paling saya tunggu yaa…FP3, FP4 dan tentu kulifikasi motoGP di Sirkuit Termas de Rio Hondo Argentina. Karena sebelum hari H, banyak sekali dari media dan juga artikel blog yang menganalisa tentang balapan di Argentina ini.
Dan hasilnya kurang lebih seperti daftar dibawah ini masbro. Mirip di Sirkuit Austin atau CoTA, semua catatan waktu dan rekor pada sirkuit yang dipakai balapan 4 tak 2014 ini semua atas nama Marc Marquez. Waduuhh… Memang bukan sesuatu yang mutlak, apalagi alien yang lain seperti Pedrosa, Lorenzo dan Rossi juga mulai kompetitif catatan waktunya. Selain itu ada Aleix Espargaro dan Dovisiozo yang juga merangsek naik. Sementara untuk FP 3, Duo Repsol masih terdepan.
Free Practice Nr. 3 Finished
Po. Name Team Gap First
1. MARQUEZ M. Repsol Honda Team 1:39.171
2. PEDROSA D. Repsol Honda Team +0.159
3. ROSSI V. Movistar Yamaha MotoGP +0.287
4. ESPARGARO A. NGM Forward Racing +0.402
5. DOVIZIOSO A. Ducati Team +0.586
6. BRADL S.LCR Honda MotoGP +0.600
7. LORENZO J. Movistar Yamaha MotoGP +0.611
8. IANNONE A. Pramac Racing +0.879
9. BAUTISTA A. GO&FUN Honda Gresini +1.052
10. ESPARGARO P. Monster Yamaha Tech 3 +1.251
Pada Free Practice ke 4, rata-rata catatan waktu pebalap mulai intip dan berselisih tipis. Sehingga catatan waktu makin kompetitif. Tidak terlalu ada gap yang banyak dan jauh. Dan disini Duo Repsol masih memimpin di catatan waktu terbaik
Free Practice Nr. 4 Finished
Pos. Name Team Km/h Gap 1st/Prev.
1. 93 Marc MARQUEZ Repsol Honda Team 324.2 1’39.103
2. 26 Dani PEDROSA Repsol Honda Team 324.7 1’39.485
3. 41 A. ESPARGARO NGM Forward Rc. 318.2 1’39.841
4. 46 V. ROSSI Movistar Yamaha 321.9 1’39.944
5. 19 A. BAUTISTA GO&FUN Gresini 326.8 1’40.008
6. 29 A. IANNONE Pramac Racing 328.3 1’40.155
7. 06 Stefan BRADL LCR Honda MotoGP 323.7 1’40.251
8. 99 Jorge LORENZO Movistar Yamaha 319.7 1’40.271
9. 04 A. DOVIZIOSO Ducati Team 326.7 1’40.372
10.38 Bradley SMITH Monster Ymh Tech 3 323.0 1’40.463
Dan untuk sesi kualifikasi, satu-satunya pembalap yang berhasil mencatatkan waktu 1.37.683 sekaligus memecah semua rekor yang ada di Argentina ini adalah Marc Marquez dan menjadi pemegang Pole Position. Diikuti Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa. Merekalah yang akan membalap dari garis terdepan Autodromo Termas de Rio Hondo. Siapkan tivi-mu masbro mbaksis untuk duel sengit nanti malam (dini hari) :D
Kualifikasi :
1. Marc Marquez Repsol Honda Pole Position Front Row
2. Jorge Lorenzo Movistar Yamaha Front Row
3. Dani Pedrosa Repsol Honda Front Row
4. Aleix Espargaro NGM Forward Racing Second Row
5. Andrea Dovisiozo Ducati Team Second Row
6. Valentino Rossi Movistar Yamaha Second Row
Pict : from Google
Related Posts
- MotoGP_Hattrick Marc Marquez Jozz Diikuti Pedrosa-Lorenzo
- MotoGP_FP 3, FP 4 dan Kualifikasi Semua atas Nama Marc Marquez. Membosankan?
- MotoGP_Termas de Rio Hondo FP1 Lorenzo & FP2 Marquez
- Penyebab “Jump Start” Lorenzo Adalah Baby Alien Marc Marquez
- MotoGP_Termas de Rio Hondo Ajang Hattrick Marc Marquez?
- MotoGP_Hanya Valentino Rossi Yang Tau Sirkuit Autodromo Argentina. Bisa Menang?
- MotoGP 2015 Marquez Pantas Mendapat Pendamping Baru?
- Cara Unik Repsol Pertemukan Marquez Pedrosa Dengan Konsumen
- Sebagai Pebalap Baru MotoGP, Marc Marquez Lebih CERDAS Dibanding Lainnya?
- Captain America comes from Spain
Filed under: motoGP Tagged: argentina, front row, Marc, Marquez, pole position, record, rekor, termas de rio hondo