Balap motor di darat paling bergengsi ya motoGP. Apalagi balapan ini adalah balapan adu kesaktian dan ilmu dari engineer atau insinyur masing² pabrikan, yang menuangkan segala kemampuan melalu motor prototype yang saat balapan di “joki” oléh orang² super tangguh. Siapapun yang terlibat didalamnya sudah tau resiko yang dihadapi. Gelontoran dana yang tidak sedikit, bayar mahal pembalap, dan dana yang tidak kecil untuk riset motor prototype itu sendiri. Dan salah satu yang getol menggelontorkan dana untuk hal ini adalah Honda memalui divisi balap mereka HRC (Honda Racing Corporation).
Bahkan sebagai bukti keseriusan merebut juara di 2013, HRC bersama duo pebalapnya, Dani Pedrosa dan Marc Marquez akan melakukan tes privat di Circuit of the Americas, Austin-Texas. Sesi tes privat ini rencananya akan mereka gelar pada 12-14 Maret 2013, sebagai pelengkap tes di Sirkuit Sepang yang digelar pada Pebruari 2013, sebelum motoGP digelar pada bulan April yang akan datang. Tim yang identik dengan logo Repsol itu, tentunya rela mengucurkan dana yang tidak sedikit untuk terbang ke Texas. Apalagi ini juga dalam rangka adaptasinya si pembalap baru HRC Marc Marquez dan pemantapan bagi Dani(el) Pedrosa selaku pembalap lawas tim ini.
Apalagi jumlah ban yang mereka gunakan tidak akan lebih dari 240 ban per musim (khusus untuk sesi tes privat saja), itu tidak akan menjadi masalah besar. Apakah sesi tes ini mampu membuat HRC lebih kompetitif? Kita lihat bersama dan silakan dikoméntari
Filed under: HONDA, motoGP