Nyobamoto.com – Bro Sis…
Kemarin Jum’at waktu Indonesia bagian tengah Free Practice sudah dimulai. Dengan beberapa harapan baru tiap individu punya motivasi tertentu masing-masing. Terutama 4 alien yang bersaing di klasemen poin teratas. Bahkan pemimpin klasemen poin yaitu Marc Marquez seharusnya juga menggunakan strategi yang jitu, mengingat FP1 & FP2 dia bisa dibilang tidak pada perform terbaik seperti paruh pertama motoGP 2014. Dari hasil FP1 dia hanya berada diposisi kedua. Apalagi MM|93 sempat terjatuh di FP ini. Sementara di FP2 catatan waktunya hanya seperti itu dan justru tercecer di posisi keenam.
FP1 Jorge Lorenzo dengan M1 memuncaki catatan waktu dengan sangat konsisten. Sementara di FP2 justru Andrea Dovisiozo diatas Desmosedici berhasil memuncaki catatan waktu. Benar2 tahun 2014 semua klaim sirkuit ini milik motor Honda atau Yamaha bisa dikatakan tidak laku lagi. Karena klaim itu berbeda dengan kondisi riil saat ini, manakala tim dan setingan motor mendapatkan sentuhan maksimal, justru berhasil merebut yang bukan klaim sirkuitnya. Honda menang di sirkuit Yamaha, dan Yamaha berhasil menang di sirkuit Honda.
Kembali ke Motegi,
Entah strategi apa yang akan dipakai Marquez. Entah dia akan nekat atau main strategi saja. Beberapa jam kita ikuti FP3, FP4 dan Kualufikasi. Mestinya seru dengan berbagai kepentingan brosis.
Sent from WiroDroid@ for WordPress
Email : maswiro@nyobamoto.com
Whatsapp : 0838 567 94999
Pin BBM : 7E674D65
Filed under: Uncategorized