Beberapa waktu yang lalu, tepatnya hari minggu saya menyempatkan diri untuk kopdar santai karena ajakan teman² Jatimotoblog. Dan tempatnya juga yang mudah dijangkau, sekaligus santai dan nggak perlu prepare macem². Dipilihlah Boulevard Ijen yang setiap hari minggu menerapkan Car Free Day (CFD). Berangkat dari Singosari nggak terlalu pagi karena sarapan terlebih dahulu. Beberapa saat kemudian saya sudah memarkir si Supri di selatan Perpustakaan Kota Malang. Celingak-celinguk mencari bro Sugi dan bro Ulid . Ternyata Sugi bersama keluarga, dengan santai melihat penampilan yang disuguhkan di acara CFD tersebut. Selang beberapa saat do’i ngalup karena jagoannya rewel. Saya alone, karena Kang Ulid belum juga datang…
Berselang beberapa kali jeprétan ternyata dia datang. Beberapa saat kita bengong, apalagi hiburan di CFD sudah selesai. Saat saya melihat ke arah Museum Brawijaya, disana terlihat mobil PMI yang mengadakan Donor Darah, hasil kerjasama dengan salah satu komunitas. Ndilalahnya mereka menggunakan uniform kaos kuning. Kok pas poda, saya juga pakai kaos kuning bertuliskan Bye bye baby bergambar kartun Valentino Rossi Klop dah akhirnya saya mendaftarkan diri untuk ikutan donor. Karena hampir satu tahun tidak donor semenjak Bakti Sosial Jatimotoblog menyelenggarakan Donor di Mall Olympic Garden (MOG) April 2012 yang lalu.
Saya sendiri di tahun 80an dan awal 90an termasuk yang menentang Donor Darah, karena belum mengerti. Setelah paham, saya justru sering dan lumayan rutin melakukannya. Semoga apa yang kita perbuat dapat bermanfaat bagi orang lain. Untuk urusan lain biar Tuhan yang jelas² lebih tahu.
Thanks to Kang Ulid yang bantu foto²
Filed under: Car Free Day Tagged: Car Free Day, CFD, Donor Darah, Minggu santai