Quantcast
Channel: WIRO NyöbaMôtö
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

SAMSAT Corner, Solusi Bagi Yang Sibuk Tiap Hari

$
0
0

image

Lokasi SAMSAT Corner MOG


Nyobamoto.com – Masbro Mbaksis…
Beberapa hari kemarin nyobamoto disuruh membayarkan pajak motor Honda Vario CBS Techno tahun 2010. Sebenarnya saya pas ada acara ke Malang, sehingga sedikit bimbang dengan permintaan tolong adik saya tadi. Karena adik meminta dibayarkan di mobil keliling untuk pembayaran pajaknya yang kebetulan sedang jadwal di daerah Lawang. Sekalian saja karena saya perlu ke Malang maka saya tidak akan membayar pajak di Lawang, melainkan coba di salah satu mall di Malang.

image

Ambil nomor antrian


Usai menyempatkan diri sholat maghrib, saya bergegas memarkir di MOG (Mall Olympic Garden) Malang jalan Kawi. Karena disana selain mall seperti biasa juga ada beberapa outlet layanan publik, seperti SAMSAT Corner dan PMI untuk melakukan donor darah. Lumayan lah ada hal seperti ini disebuah mall. Jadi ke mall tidak hanya untuk shopping atau makan-makan saja. Juga bisa dalam rangka melunasi kewajibannya dalam membayar pajak. Usaha jemput bola yang cukup bagus untuk masyarakat yang memang punya keterbatasan waktu dan atau justru sempatnya main ke mall dibanding ke SAMSAT. :D
image

Ngantri dulu


Sampai disana ternyata lumayan…sudah ada beberapa orang yang ada disana dan melakukan antrian. Antrian seperti biasanya dengan mengambil nomor yang sudah disiapkan. Berbaris layaknya dipelayanan publik lainnya. Ternyata pelayanan di SAMSAT Corner yang ruangannya hanya kira-kira 3,5 meter kali 8 meter ini cukup cepat. Hanya beberapa saat nama adik saya di STNK sudah disebut. Didaftarkan, cek dan disyahkan. Selesai? Belumm
image

Dilayani petugas Чªήğ sigap


Bergeser ke petugas (loket) sebelah antri lagi, meski antrinya lebih cepat. Karena disini hanya tinggal print dan membayar sesuai yang harus dibayar atau tercantum pada lembar print tersebut. Setelah selesai dan menyerahkan uang sesuai dengan kewajiban yang ada, saya keluar dari SAMSAT Corner dengan total waktu tidak lebih dari 20 menit termasuk antrinya. Sehingga saya senyum-senyum karena ternyata enak dengan kondisi seperti ini. Pelayanan cepat dan tidak harus berpanas-panas atau gerah yang sangat karena ngurus pajaknya malam hari dan di sebuah mall lagi.
image

Syaratnya sangat mudah


Suer masbro…kalau semua layanan publik semakin cepat dan memuaskan semacam ini, pastinya wajib pajak nggak akan suka menunggak atau lari daria tanggung jawab. Saya sudah merasakan beberapa hal, perpanjangan SIM, pengurusan plat dan STNK di Kantor SAMSAT Bersama Malang Utara dan yang kali ini perpanjangan pajak.
Gimana brosis…semua daerah sudah seperti ini kan? Tidak merepotkan dan justru memudahkan…a
Monggo share kondisi ditempat sampean…

Pict : dok pribadi nyobamoto
Artikel Terkait

Sent from WiroDroid® for WordPress
Email : maswiro@nyobamoto.com
Instagram : MASWIRO
Whatsapp : 0822 4556 0301
Pin BBM : 519C3270


Filed under: Mall Olympic Garden, Polisi Tagged: mall, outlet, pajak, pembaharuan, pojok korner, samsat corner, samsat keliling, stnk

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Trending Articles