Quantcast
Channel: WIRO NyöbaMôtö
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Republik Beat – Jambore Motor Matic Terlaris Di Dunia

$
0
0

Jamnas ke-6 : Republik Beat

Jamnas ke-6 : Republik Beat


Nyobamoto.com – Bro Sis…
Kegiatan positif dan merata untuk sebuah komunitas memang selalu dilakukan oleh pabrikan. Apalagi bila varian tertentu tersebut mempunyai masa dan jumlah yang sangat banyak dan lebih dari sekedar pelengkap jualan pabrikan. Dan yang barusan beberapa hari yang lalu selesai adalah Jambore motor matic terlaris didunia produksi AHM yaitu Beat. Kegiatan JamNas (Jambore Nasional) kali ini bertempat di Ternate. Bisa dibayangkan, bagaimana semua peserta dari seluruh Indonesia yang hadir kesana. Benar-benar punya niat yang sungguh-sungguh untuk hadir di gelaran acara komunitas resmi Honda Indonesia ini.

Jambore BeAT 2015 ke-6
Pengguna sekaligus juga pecinta motor matic Beat dengan sebutan Beat Bikers ini hadir di Ternate, Maluku Utara. Kehadiran mereka yang didukung oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) dan main dealer PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) yang membawahi wilayah Sulawesi Utara, Maluku Utara dan Gorontalo. Kegiatan ini memang untuk berkumpul mengadakan aksi sosial dan peduli budaya serta beragam kegiatan positif dan kreatif lainnya dengan mengusung tema “Marimoi Ngone Futuru, Mari Torang Bersatu.” Tema ini bermakna ajakan untuk beramai-ramai bersatu walaupun berbeda-beda.

Istiyani Susriyati selaku GM Honda Cutomer Care Center (HC3) mengatakan sudah menjadi kewajiban perusahaan memberikan apresiasi terhadap konsumen, terlebih mereka yang menyatukan diri dalam sebuah komunitas atau klub pecinta motor dan melakukan beragam kegiatan yang positif untuk masyarakat dan lingkungan sekitar.

“Silahturahmi yang sudah berjalan selama ini harus dipertahankan dan diperkuat. Kami berharap melalui kegiatan positif ini, para BeAT bikers dapat semakin bersatu dan memiliki semangat yang sama, yaitu Satu Hati untuk Indonesia. Siapapun dan di manapun mereka berada.”

Jambore BeAT 2015 Penyerahan Bantuan
BeAT Bikers dapat mempererat silahturahmi dan mengembangkan rasa persaudaraan antara pecinta BeAT se-Indonesia. Ajang gathering ini dimanfaatkan untuk mengadakan aktifitas sosial bersama berupa penyerahan alat tulis yang telah dikumpulkan oleh bikers BeAT kepada anak-anak Yatim Piatu di Panti Asuhan Al-Yatama, Ternate Selatan dan penyerahan kitab suci Al-Quran kepada Masjid Darrul Fallah, Ternate Selatan.

BeAT bikers juga ikut berbagi semangat peduli terhadap kebudayaan Indonesia dengan melestarikan tarian daerah setempat seperti Tari Soya-soya, Dana-dana, Cakalele dan Bambu Gila. Tarian-tarian tersebut mempunyai makna untuk menyambut tamu kehormatan, yaitu para pecinta BeAT yang datang dari seluruh pelosok negeri serta menggambarkan kegembiraan serta keakraban pergaulan dengan jiwa energik dan positif dengan gairah hidup yang besar.
Jambore BeAT 2015
Kemeriahan pesta tahunan pecinta Honda BeAT dalam JamNas ini semakin terasa saat melakukan Rolling City di kota Ternate. Aktifitas yang bertujuan memperkenalkan wisata daerah di Maluku Utara tersebut dilakukan dengan berkendara aman dan santai mengunjungi ikon wisata seperti Benteng Orange, Batu Angus, Danau Tolire Besar dan Pantai Sulamadaha.

Jamak seperti gathering komunitas Honda lain, kegiatan safety riding juga dilaksanakan pada iven ini. Tak kalah seru adanya berbagai kegiatan dan permainan menarik seperti Drag Dorong BeAT, Lari Karung Estafet dan aktifitas positif lainnya. Sebagai acara penutup, BeAT Bikers pun bersama turut menjaga keindahan tempat wisata dengan melakukan bersih-bersih pantai Sulamadaha di Ternate serta menyerahkan bantuan sarana kebersihan seperti tong sampah kepada pengelola tempat wisata setempat.

Semoga kegiatannya bermanfaat, dan peserta kembali ke daerah masing-masing dengan selamat. Amin.

Pict : from Google n TMCBlog
Artikel Terkait


Filed under: Siaran Pers Tagged: beat bikers, gathering komunitas, jambore ke-6 beat, jambore nasional beat, jamnas beat, Republik BeAT, ternate maluku utara

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1624

Trending Articles