Nyobamoto.com – Bro Sis …
Meski punya potensi tinggi terhadap penampilan Jorge Lorenzo yang akhir tahun ini angkat kaki dari tim Movistar Yamaha ke Ducati Corse, namun Marc Marquez belum melihat progres signifikan dari rekan senegaranya yang saat ini membela tim Italia tersebut. Seperti terlihat saat tes resmi terakhir di Valencia, Jorge Lorenzo hanya semacam pengenalan saja dengan Ducati Desmosedici yang mana terkenal sebagai motor yang sulit dijinakkan. Namun demikian bisa jadi pada beberapa kesempatan mendatang hal ini akan diperbaiki baik oleh Lorenzo maupun oleh Ducati sendiri.
Memang sebagai pebalap dengan segudang pengalaman dan ciri khas tersendiri, Lorenzo dianggap tetap punya potensi kedepan. Namun demikian ketika hasil 2 hari tes di Valencia menempatkan dia dibawah beberapa pebalap top yang sudah mampu mencatatkan waktu tercepat, hal inilah yang menimbulkan wait and see untuk memprediksi kiprah Lorenzo pada tahun 2017.
Sementara Marc Marquez selaku rival juga meragukan atau menyangsikan Jorge Lorenzo dapat kompetitif untuk tahun pertamanya bersama Ducati. Dia memperkirakan baru musim depan Lorenzo hapal benar dengan karakter motor Ducati yang ditungganginya. Dilain pihak, Marquez justru menganggap duo Movistar Yamaha lah yang akan menjadi rivalnya pada musim 2017. Dia tetap memasang Valentino Rossi yang memang rider berpengalaman dan juga rekan senegaranya yaitu Maverick Vinales.
Apalagi terlihat Maverick Vinales langsung klop dengan tunggangan barunya yaitu YZR-M1. Itu terlihat dari catatan waktu yang diraihnya selama dua hari tes resmi di Valencia. Vinales mampu tampil sebagai pemimpin di dua hari latihan tersebut dengan menempati posisi pertama.
Nah kalau menurut sampean kira-kira benar nggak ini perkiraan si Marc Marquez ? Opininya brosis…monggo
Pict : from Google
Email : maswiro@nyobamoto.com
Facebook : Wiro S.Poerwoko
Twitter : @WiroSP
Instagram : maswiro
BBM : 5BA5E67B
WhatsApp : +6281333498899
Filed under: motoGP, Uncategorized Tagged: ducati corse, ducati desmosedici, lorenzo dan ducati desmosedici, marc marquez ragukan jorge lorenzo, marquez ragukan lorenzo, marquez sangsikan lorenzo, marquez versus vinales, motogp 2017