Brosis sekalian…
Aktifitas blogging yang ber-dasar pada niat share kadang tidak hanya pada hal berbau otomotif saja. Memang ulasan dari blogger yang masih belajar ini dalam porsi lebih banyak ke otomotif. Tapi ada hal yang sebenarnya ingin juga mendapat masukan dari brosis sekalian tentang progress belajar yang lain. Yaitu tentang aktifitas belajar fotografi. Dengan harapan tidak sekedar nyoba moto terus menerus , tetapi juga bisa lebih serius dengan ilmu yang lebih pantas dan pada gilirannya bisa dimanfaatkan untuk mendulang rupiah
Banyak memang hal yang dipelajari. Tidak hanya sekedar njeprét dengan mode auto. Tapi justru skill kita dan semua pengetahuan di gali, dengan menggunakan mode manual. Sehingga imajinasi yang diharapkan dalam bentuk foto dapat terwujud. Dalam hal ini saya sedang mencoba lensa makro yang saya beli. Jujur belum dapat feel atau sreg dengan semua foto yang saya ambil. Tapi insya Allah saya akan terus ngebut belajar. Ini masuk kategori pelajaran baru bagi saya secara pribadi selain moto tentang model, landscape, panning, dll.
Saya yakin akan ada progress bagus kalau saya sungguh-sungguh belajar
Oke…sementara itu aja brosis…mohon maaf kalau masih belum joss hasil fotonya.
Janji kapan-kapan share foto yang lebih bagus lagi
Pict : from kamera nyobamoto.com
Related Posts
- Nih nyobamoto.com Sedang Belajar Moto Makro :)
- Makhluk Cantik Diantara Matic New Yamaha GT125 Eagle Eye
- Ikuti, Kuis Berhadiah Pulsa Dalam Rangka Ultah ke-3 nyobamoto.com
- Mereka Sangat Berani di Depan Kamera :)
Filed under: Fotografi Tagged: belajar, foto, kamera, lensa, macro, makro, mikro, moto