Sudah hal yang jamak, manakala sebuah intansi atau organisasi atau dalam bentuk kecil berupa komunitas, mengadakan peringatan dalam rangka kelahirannya. Mengapa demikian, setidaknya sebagai bahan kontrol, refleksi dari tujuan utama didirikan dan disepakatinya oleh beberapa person yang secara sadar ikut bergabung di dalamnya. Begitu pula dengan Jatimotoblog. Cikal bakal atau embrionya sudah ada sejak lama, tetapi baru berani menyatukan tekad dan harapan bersama pada tahun lalu. Di deklarasikan di salah satu tempat wisata ternama Jawa Timur, tepatnya Songgoriti – Batu – Malang. Para Blogger – Komentator asal Jatim guyub, ngumpul disana. Bahkan saksi yang hadir adalah komunitas sejenis yang datang jauh² dari tlatah Yogyakarta Hadiningrat, berjuluk Koboys.
Dan untuk tahun ini adalah peringatan pertama atau Ultah Jatimotoblog. First Anniversary digelar di Surabaya. Kok di Surabaya? Yaaa…Namanya aja Jatimotoblog masbro mbaksis. Jadi kalau kegiatan, skup areanya ya se-Jatim. Kan membernya juga bertebaran di seluruh Jatim Sehingga seluruh kegiatan Jatimotoblog, diharapkan bisa secara bergantian di laksanakan. Sebagaimana terlihat 4 kegiatan selama ini selalu berpindah tempat dan bergiliran. Ini dimaksudkan untuk menjalin silaturrahim yang lebih baik kepada member, bahkan kepada keluarga yang biasanya ditinggalkan bila ada iven.
Kemarin, saat First Anniversary di Surabaya, beberapa member sudah memastikan kehadirannya. Saya sendiri bersama 6 orang yang lain berangkat dari Lawang sebagai tikum Malang dan sekitarnya. Ada Cak Idur, Kang Sugi, Kang Ulid, Mas Fauzi, bro Guno, bro Bayu, dan saya sendiri. Setelah berkumpul kita mulai meninggalkan Lawang. Tapi mampir dulu untuk isi perut di salah satu Depot terkenal di skitar Purwodadi. Warung Mbak Sri Usai makan dan sholat Ashar, kita langsung tancap gas. Gak terlalu kenceng, juga nggak terlalu nyantai. Karena melalui info WA dan BB, beberapa brother sudah ngumpul di Surabaya. Sayang usai daerah Kasri (setelah Pandaan-red) jalur malah macet. Wal hasil rombongan yang saya pimpin, terpaksa kocar-kacir Bahkan kemacetan ini terus sampai melewati pertigaan Japanan. Masih lanjut macet sampai di sebelah waduk lumpur Lapindo
Sebelum masuk Sidoarjo, rombongan malah banyak yang salah paham. Ada yang ngebut n bablas ke arah Surabaya, ada yang nunggu di Waru, padahal kita masih sholat maghrib di masjid Al-Karomah Buduran Sidoarjo Usai kita langsung genjot lagi sampai akhirnya bertemu dengan Kang Ulid yang nyrunthul meninggalkan kami. Sedikit petunjuk menyusuri jalan protokol dan di sekitar KBS (Kebun Binatang Surabaya), akhirnya kita merapat di Hotel tempat acara digelar. Beberapa bradher sudah tampak disana. Alhamdulillah. Sesuatu banget kalau sedang kumpul dengan banyak bolo dan nawak² gini ini.
Setelah sedikit melepas penat karena macet, air mandipun kita nikmati. Ternyata sudah ready makan malam yang disiapkan panitia. Bergantian kita makan bareng. Sebelum ngantuk acara resmi dibuka oléh panitia Kang Héri. Acara pertama pastinya kenal²an. Saling sebut nama, blog maupun nickname saat online di dunia maya. Ini adalah rangkaian acara santai yang paling menyenangkan. Apalagi ada beberapa yang sudah sering saling sapa di FB, WA, BB maupun blog, tapi belum saling kenal darat. Yang paling lucu adalah Kang Ulid yang tinggal dalam satu kecamatan (relatif dekat) dengan Kang Karis di Situbondo, justru mereka pertama kali bertemu ya di acara ini. WOW… Lapo aé pas ndik Situbondo iku
Acara selanjutnya adalah bincang ringan seputar dunia blogging dan fotografi. Banyak sekali tips dan ilmu yang justru bisa diperoléh secara cuma² di kegiatan ini. Wennnaaaaaakkkk. Jam 10 malam acara disudahi, dan beberapa yang ingin prakték fotografi atau sekedar ngopi langsung semburat dari “ruang pertemuan” yang lebih tepatnya adalah kamar panitia . Sementara yang tidak ikut hunting foto, juga tetep belajar blogging di kamar menggunakan laptop atau tablét. Dan yang lagi demen tuh pak RT (ridertua), kebetulan dia bawa tablét gresss, baru beli
Tak terasa, tengah malam lewat masih banyak nawak² blogger yang masih jagongan diskusi sembarang kalir, ya tentang blog, tentang fotografi, bahkan gojlok²an tentang céwék. Pokoknya seru abisss. Saya sendiri sudah gak kuat untuk mêlék…akhirnya tumbang sebelum pukul 1 dinihari
Lanjut ke part 2
Filed under: Uncategorized