Nyobamoto.com-Masbro mbaksis sekalian…
Artikel saya beberapa hari yang lalu disini, adalah salah satu keinginan yang benar-benar berujud dari pingin tahu saja. Siapa sih yang bener-bener hebat kalau saja Marc Marquez bertemu dengan Casey Stoner. Tentunya bertemu bukan untuk say hello, melainkan balapan di sirkuit tepatnya :) Sayang saya benar-benar memahami bahwa hal itu tidak akan mungkin terjadi brosis. Ya karena Casey Stoner yang ogah. Dia hanya mau bila diminta membantu HRC dan sifatnya sebagai profesional yang bertugas sebagai test rider. Jelas bukan? Sekali lagi mau kalau sekedar mengaspal, tapi ogah balapan :D
Dan angin segar berhembus brosis…datang langsung dari salah satu petinggi Repsol Honda yaitu Livio Suppo, bahwasanya benar Casey Stoner akan kembali menjadi test rider resmi Departemen Balap Honda (HRC). Jelas kan? Yang ngomong bukan orang sembarangan tuh, tapi Livio Suppo. Berarti berita ini bisa dikatakan sangat akurat. Hanya saja akan ada beberapa hal yang akan disiapkan tentunya oleh HRC selaku pengendali balap tim Honda. Sekali lagi urusannya bukan balapan, tapi ikut mengembangkan motor Open Class Honda yaitu RCV1000R.
Niat itu menurut Livio Suppo disampaikan dalam mingu-minggu ini. Bahwa Casey Stoner yang Juara Dunia 2007 dan 2011 menyatakan menawarkan diri sebagai test rider motor Honda OC.
“Kami senang Casey kembali menawarkan diri sebagai test rider. Kami akan mencari waktu terbaik. Dengan Casey, kami tak boleh gegabah. Kami harus merencanakannya dengan baik agar hasilnya sepadan,” ujar Suppo.
“Akan sangat baik bila ia mau menjajalnya. Kami akan bicara dengannya dan para teknisi di Jepang untuk menentukan tanggal,” tutup Suppo.
Dan yang jelas ada kemungkinan Casey Stoner akan memulai pengembangan motor Honda RCV1000R itu di Sirkuit Motegi Jepang. Hal ini cukup sangat ditunggu oleh penggemarnya termasuk oleh HRC sendiri. Apalagi RCV1000R belum terlalu kompetitif di MotoGP. Dengan niatan ini yakin bahwasanya RCV1000R akan berkembang lebih baik dan bisa kompetitif di motoGP, atau bahkan akan dicoba untuk menggantikan CBR1000RR Fireblade di balap WSBK. Who knows?
Gimana masbro mbaksis?
Seneng nggak Casey Stoner hadir di lintasan, walaupun bukan untuk balapan?
Monggo opini sampean di kolom komentar :D
Pict : from Google
Related Posts
- Gak Perlu Nunggu Lama…Casey Stoner Akan Pakai Wearpack Lagi Brosis
- Nyobamoto.com Nyoba Review Vario 110 FI (part 1)
- Press Release_AHM Dinobatkan Sebagai Perusahaan Motor Paling Dikagumi
- Press Release_Honda Spacy Helm in PGM-FI Tampil Lebih Sporti
- Ketika Yamaha Indonesia Lupa Daratan, Siap-siap Saja di Libas oleh Lawan
- Press Release_Meriahkan Jambore Honda Blade, Bikers Honda Sosialisasikan Keselamatan Berkendara
- Indoprix Kelas 125 Race 1 dan 2, Yamaha Dominan
- Indoprix Kelas 110 Race 1 dan 2, Gantian Yang Juara
- Jonathan Rea Will Career in MotoGP Next Year?
- Press Release_AHM Pasarkan All New Honda CBR250R dengan Harga Mulai Rp 46,8 juta
Filed under: motoGP Tagged: Casey Stoner, Honda, HRC, motegi, rcv1000r, Repsol Honda, test rider